beritanusantara.co.id   »   Daerah di Sulawesi Utara   »   Kota Manado

Kibarkan Bendera Bintang Kejora, Puluhan Warga Papua Diamankan Polisi

Donny Turang 21 December 2016, 08:35


MANADO, beritanusantara.co.id - Sejumlah warga Papua, Senin 19 Desember 2016, menggelar aksi damai di DPRD Provinsi Sulawesi Utara. Sayangnya, aksi damai tersebut, tercoreng ketika pendemo mengibarkan bendera bintang kejora yang khas dengan Organisasi Papua Merdeka (OPM). Akhirnya para pendemo diamankan kepolisian. Pendemo dalam aksi tersebut menyuarakan referendum dan mendirikan negara sendiri.

"Aksi damai itu kami hentikan. Sebab mereka telah mengibarkan bendera bintang kejora. Mengingat bendera itu identik dengan OPM," jelas Kapolresta Manado, Kombes, Hisar Siallagan.

Beberapa peserta demo, menurut Hisar, langsung diamankan. Tindakan kepolisian ini didasarkan Pasal 106 KUH Pidana.

Mengenai penahanan terhadap sejumlah warga, Hisar menyatakan, apabila masih sementara berproses. �Masih diperiksa. Keputusan nanti setelah pemeriksaan selesai,� jelasnya, seraya menambahkan, apabila tindakan pengamanan diambil pihaknya tidak lain untuk menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Mengenai aspirasi peserta demo yang meminta referendum dan mendirikan negara sendiri, Hisar mengatakan, sangat kurang mendasar. Mengingat, pemerintah Indonesia saat ini telah memberikan perhatian khusus dengan mengakselerasi atau mempercepat proses pembangunan di Papua. �Saya tidak melihat urgensi tuntutan yang mereka sampaikan,� ujarnya. (dorang)



Berita Terkini

20 April 2017

Advertorial