beritanusantara.co.id   »   Informasi Keberadaan Lingkungan

Debit Air Berkurang, LSM - Itu Karena Pengeboran Pabum

Donny Turang 19 August 2016, 00:42


TOMOHON, beritanusantara.co.id -

Aktifis Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) lingkungan Hidup menilai berkurangnya debit air di wilayah Kecamatan Tomohon Selatan, disebabkan adanya aktifitas pengeboran Panas Bumi (Pabum) oleh PT Pertamina Geothermal Energy (PGE) Area Lahendong.

"Sudah jelas, terjadinya pengurangan debit air di kawasan terdampak pengeboran panas bumi, banyak disebabkan karena pengeboran Pabum," kata Boaz Wilar

Pengeboean Pabum, menurut Boaz, membutuhkan debit air yang cukup besar untuk digunakan sebagai emulsi pada saat proses pengeboran berlangsung. Ribuan kubik air per detik digunakan untuk emulsi pengeboran dalam rangka menurunkan suhu pengeboran sampai mendapatkan reservoir geotermal yang menjadi sumber uap panas.

"Jika pengeboran dilakukan secara kontinyu dengan intensitas yang relatif konstan, maka kebutuhan air akan meningkat,"jelasnya.

Mengantisipasi hal tersebut, Boaz mengatakan, ke depan PT PGE Area Lahendong sudah harus menerapkan pengembangan masyarakat (Community Development) untuk penyediaan air minum dengan membangun inlet-inlet air bersih di kelurahan-kelurahan dan lingkungan.

Selain itu, pemerintah dan masyarakat juga diajak harus konsisten mengawasi setiap perkembangan pengusahaan Pabum. Agar tidak terjadi krisis air karena pengeboran panas bumi sebagaimana terjadi di Baturaden Purwokerto tahun 2013. Bahkan kondisi ini pun mulai dirasakan masyarakat di wilayah Tompaso Kabuoaten Minahasa, di.mana PT PGE Area Lahendong, juga melakukan aktifitas pengeboran Pabum. (donny)



Berita Terkini

20 April 2017

Advertorial