TRENDING NOW   :  
    beritanusantara.co.id   »   Daerah di Sulawesi Utara   »   Kota Tomohon

    Pengelolaan SPAM, Segera Diserahkan ke PDAM

    Donny Turang 19 January 2017, 09:03


    TOMOHON, beritanusantara.co.id � Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM Kota Tomohon akan menerima pelimpahan pengelolaan air bersih yang dibangun Dinas Pekerjaan Umum (DinPU) Kota Tomohon dan Provinsi Sulut, melalui proyek Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM). Proyek SPAM ini dibangun dibeberapa lokasi di Kota Tomohon, antaranya Kelurahan Pinaras dan Lahendong Kecamatan Tomohon Selatan dan Kelurahan Tinoor Kecamatan Tomohon Utara.

    Kamis 19 Januari 2017, Direktur Utama (Dirut) PDAM Kota Tomohon, Marthen Gosal bersama karyawannya melakukan peninjauan langsung ke proyek SPAM yang ada di Kelurahan Pinaras. �Proyek SPAM ini belum lama selesai. Dan pengelolaannya akan segera diserahkan ke PDAM,� jelas mantan anggota DPRD Kota Tomohon ini.

    Pengelolaan air bersih � proyek SPAM � yang akan dikelola PDAM ini, menurut Marthen, airnya bersumber dari mataair Rano Esem, yang nantinya akan melayani air bersih ke Pinaras dan sekitarnya. �Sambungan yang terpasang di sana sebanyak 194 unit. Diharapkan akhir bulan ini sudah akan berjalan,� ujarnya.

    Proyek SPAM di Kelurahan Pinaras ini, Marhen melanjutkan, merupakan proyek yang dibangun Dinas Pekerjaan Umum Kota Tomohon. Sedangkan yang ada di Kelurahan Tinoor, merupakan proyek SPAM yang dibuat Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Sulawesi Utara. �Dalam waktu dekat memang akan ada beberapa pengelolaan proyek SPAM yang akan diserahkan ke PDAM Kota Tomohon,� tuturnya. (donny)



    Berita Terkini

    20 April 2017

    Advertorial